Honor Pad 10 diperkenalkan sebagai perangkat yang diproyeksikan mengisi ceruk pasar kelas menengah (mid-range) dari Honor.
Sebagai sebuah perangkat mid-range, tablet Honor Pad 10 ini didukung oleh chipset yang juga berasal dari kelas yang sama, yaitu Snapdragon 7 Gen 3 yang diproduksi oleh Qualcomm.
Chip Snapdragon 7 Gen 3 yang terintegrasi di dalam Honor Pad 10 ini dipadukan dengan konfigurasi RAM sebesar 8 GB dan memori internal (storage) sebesar 256 GB.
Spesifikasi Honor Pad 10
Honor Pad 10 hadir dengan membawa layar berukuran 12,1 inci dan resolusi 2.560 X 1.600 piksel (2,5K).
Panel layarnya menggunakan teknologi LCD dengan perkiraan refresh rate sekitar 60 Hz. Sayangnya, Honor belum memberikan informasi detail mengenai spesifikasi layar dari tablet terbarunya ini.
Dari segi dimensi, tablet Honor Pad 10 memiliki panjang 277,07 mm, lebar 179,28 mm, dan ketebalan 6,29 mm. Sementara beratnya berada di kisaran 525 gram.
Berbicara mengenai kemampuan fotografi, Honor Pad 10 dilengkapi dengan kamera belakang dan kamera depan yang keduanya memiliki resolusi 8 MP.
Kedua kamera ini juga sama-sama memiliki bukaan aperture (f/2.0) dan tidak dilengkapi dengan fitur autofokus.
GSM Arena Honor Pad 10 hadir dengan mengusung layar berukuran 12,1 inci serta resolusi 2.560 X 1.600 piksel (2,5K).
Dalam hal daya, tablet Honor Pad 10 dibekali dengan baterai berkapasitas besar, yaitu 10.100 mAh. Perangkat ini juga mendukung pengisian daya cepat 35 watt.
Dari aspek konektivitas, Honor Pad 10 dikabarkan telah mendukung jaringan Wi-Fi 6 dan Bluetooth 5.3.
Sistem operasinya (OS) dibangun di atas Android 15 dan menggunakan antarmuka (user interface/UI) MagicOS 9.0 buatan Honor.
Tablet Honor Pad 10 rencananya akan tersedia dalam dua pilihan varian warna, yaitu Cyan dan Gray.
Mengenai harga, Honor sendiri belum memberikan detail resmi terkait banderol harga dari tablet terbarunya ini.
Namun demikian, dengan spesifikasi yang ditawarkan, Honor Pad 10 diperkirakan akan dijual dengan harga yang cukup bersaing, sebagaimana dirangkum Liputanku dari GSM Arena, Minggu (25/5/2025).